Engineers of PT Jawa Power - Bring the Power to Kedung Sumur Village

Kepala Desa Kedung Sumur, Kec Pakuniran mencoba menyalakan pembangkit Micro Hydro. Pembangkit Micro Hydro ini akan diserah-terimakan langsung 30 Agustus 2012


Desa Kedung Sumur, berada di Kecamatan Pakunian, Kabupaten Probolinggo. Tak jauh dari kompleks PLTU Paiton yang menyuplai listrik sekitar 20% ke jaringan Jawa-Madura-Bali. Sayangnya, desa yang tak seberapa jauh dari lokasi PLTU tsb, karena lokasi geografisnya, belum teraliri listrik. Tiang listrik beton, sekitar 4 km menuju desa tersebut sudah lama berdiri, namun kabel belum juga terpasang. 

Alhamdulillah, ada kepedulian besar dari Para Engineer salah satu perusahaan pembangkit listrik swasta, yang 85% sahamnya dikuasai asing memiliki kepedulian untuk membantu penduduk di desa Kedung Sumur tersebut. Desa yang berada di ketinggian 300 meter dpl dan berada di lembah pegunungan Argopuro berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Bondowoso tersebut menjadi SUMRINGAH.

Setelah melalui kajian teknis yang seksama tim insinyur lintas disiplin ilmu, akhirnya potensi aliran sungai irigasi di desa tsb dimanfaatkan untuk membangkitkan tenaga listrik micro hydro. Namanya aja micro jadi tenaga listriknya ya kecil... kapsitasnya 2.000 watt-an cukup untuk menerangi satu blok dengan 15 rumah, 4 X 15 titik lampu, serta menghidupkan 7 buah televisi.


Dengan telah selesainya tahap start-up dan comissioning, tibalah saatnya untuk unit pembangkit tersebut diserah-terimakan kepada masyarakat. Menajemen PT Jawa Power dan PT YTL Jawa Timur dijadwalkan secara resmi besok datang ke lokasi menyerahkan unit kepada Kepala Desa Kedungsumur.

Management Perusahaan sangat terkesan dengan kreatifitas para karyawannya ini, dan cukup antusias mengembangkan project serupa di lokasi lain. Bahkan sebuah lembaga pengembangan energi alternatif dari Jerman sdh mengontak tim teknis, mereka tertarik untuk melakukan kerjasama.

Terima kasih buat semua who have made this project possible. (SYO)

Pesan redaksi
Harap jangan jadikan artikel ini sebagai bahan kampanye PILKADA karena project ini bersih dari kepentingan politik dan murni menggunakan sumber daya PT Jawa Power dan PT YTL Jawa Timur.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More